"SELAMAT BERAKTIVITAS SAUDARA-SAUDARAKU SEMUA, SEMOGA ALLAH SWT SELALU MERIDHOI LANGKAH KITA HARI INI"

10 Pekerjaan Freelance Terbaik


10 Pekerjaan Freelance Terbaik 


Menjadi karyawan di sebuah perusahaan sangatlah menyita waktu. Banyak orang kini memilih bekerja freelance (lepas) karena alasan ingin menyeimbangkan antara waktu kerja dan keluarga.

Berdasarkan sebuah survei terbaru di Amerika oleh sebuah website penyedia informasi lowongan FlexJobs, 96% orangtua mengaku memiliki konflik diri antara karir dengan perannya di rumah tangga.

Dua per tiganya mengaku sering mengalami konflik ini. Dan 97% responden merasa bahwa dengan memiliki fleksibilitas dalam pekerjaan (misalnya bekerja di rumah, atau jadwal yang fleksibel) akan membantu mereka menjadi orang tua yang lebih baik.

"Pada umumnya, pekerjaan yang berbasis kreativitas dan pengetahuan seperti di bidang pendidikan, desain, menulis, dan teknologi informasi menyediakan fleksibilitas tertinggi", kata Sara Sutton Fell, CEO FlexJobs, sebagaimana dikutip dari forbes.com 

"Sementara bidang yang memerlukan kehadiran fisik dan pekerjaan yang honornya dihitung per jam adalah bidang yang paling sedikit menyediakan fleksibilitas," imbuh Sutton Fell.`

Di satu sisi anak-anak butuh kasuh sayang orang tua, namun di sisi lain himpitan ekonomi bukannya meringan namun malah semakin berat. Situasi seperti ini mau tidak mau mendorong orang untuk mengambil risiko dan muncul para pelaku pekerja lepas, yakni pengusaha dan pekerja lepas atau freelance.

Berdasarkan tren di Amerika yang dicatat oleh FlexJob, Sutton Fell merilis daftar 10 Pekerjaan Freelance Terbaik untuk Keluarga yang penilaiannya berdasarkan fleksibilitas kerjanya, besar upahnya dan prospek pertumbuhan peluangnya hingga dekade berikutnya di seluruh Amerika.

Berikut ini 10 Pekerjaan Freelance Terbaik Untuk Keluarga.

1. Account Manager
Perkiraan Pendapatan: US$ 98.500 per tahun dan US$ 47 per jam
Jobdesk: mengontrol arus keuangan klien, termasuk memperbaiki keuangannya, dan merekomendasikan alternatif keuangan lain.
Kelebihan: Pekerjaan ini sering kali bisa dikerjakan dari rumah.

2. Software Developer
Perkiraan Pendapatan: US$ 90.500/tahun dan US$ 44/jam
Jobdesk: Mendesain dan menguji sistem perangkat lunak.
Kelebihan: Koordinasi pekerjaannya bisa dengan cara remote atau cyber, bisa dikerjakan di mana pun dan kapan pun.

3. Eksekutif Paruh Waktu
Perkiraan Pendapatan: US$ 40-42/jam
Jobdesk: Merancang strategi manajemen, panduan implementasi, merancang dan mengontrol kebijakan, dan mengembangkan kemitraan.
Kelebihan: Pilihan untuk bekerja paruh waktu.

4. Project Manager
Perkiraan Pendapatan: US$ 85.000/tahun
Jobdesk: Merancang, mengorganisir, mengawasi, dan mengevaluasi aktivitas proyek.
Kelebihan: Banyak perusahaan mulai mengalihkan manajemen proyek mereka kepada pelaku manajemen di luar perusahaan mereka.

5. Analis Bisnis
Perkiraan Pendapatan: US$ 74.500/tahun dan US$36/jam.
Jobdesk: Mengumpulkan dan menganalisis data dan informasi dari suatu permasalahan bisnis.
Kelebihan: Pekerjaan ini adalah jenis pekerjaan dengan tingkat stres yang cukup rendah dan menawarkan jadwal kerja yang fleksibel.

6. Terapis Hambatan Bicara
Perkiraan pendapatan: US$ 67.000/tahun dan US$ 32 jam.
Jobdesk: Menyediakan perawatan, terapi, dan penyembuhan dalam gangguan bicara dan menelan.
Kelebihan: Bisa dikerjakan secara paruh waktu atau fulltime, dengan jadwal fleksibel.

7. Perawat atau Pelatih Kebugaran.
Perkiraan pendapatan: US$ 64.500/tahun dan US$3 1/jam.
Jobdesk: Menyediakan konsultasi kepada pelanggan asuransi lewat telepon, bantuan dalam mengelola dan meningkatkan perawatan kesehatan dan gaya hidup.
Kelebihan: Tersedia dalam pilihan part-time atau full-time, dengan jadwal fleksibel dan kelapangan dalam cara komunikasinya.
Namun profesi ini membutuhkan lisensi yang tidak mudah untuk mendapatkannya.

8. Penasihat Pajak Online
Perkiraan pendapatan: US$ 61.500/tahun dan US$ 30/jam
Jobdesk: Memberikan saran dan solusi perpajakan via telepon, email, atau chat.
Kelebihan: bisa dikerjakan di rumah.

9. Pengembang Kurikulum
Perkiraan pendapatan: US$ 59.000/tahun dan US$ 28/jam
Jobdesk: Membuat kurikulum pendidikan dan evaluasinya.
Kelebihan: Pola komunikasi dalam pekerjaan ini seringkali dilakukan dengan cara remote atau cyber.

10. Pengajar/Kursus/Pendidikan Online
Perkiraan pendapatan: US$ 54.000/tahun.
Jobedesk: Memberikan instruksi dan mengelola aktivitas kursus online dan tugas-tugasnya.
Kelebihan: Tersedia pilihan sistem part-time, komunikasi remote, dan jadwal kerja yang fleksibel. (LUK/IGW)

Sumber :
http:bisnis.liputan6.com